Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
MODEL SISTEM MONITORING KETINGGIAN LEVEL AIR SUNGAI MENGGUNAKAN MODULASI FSK
Rahmiga Wiryani
Sistem monitoring level air saat ini telah banyak digunakan. Dalam hal ini terdapat kendala yang sering dihadapi karena masih menggunakan sistem secara manual. Untuk itu dibuatlah sistem monitoring secara otomatis yaitu Sistem Monitoring Ketinggian Level Air Sungai Menggunakan Wireless. Monitoring ketinggian level air secara wireless dikonsepkan memberikan informasi kepada para penggunanya untuk memperoleh perubahan keadaan atau situasi pada saat itu
juga. Pada proyek akhir ini digunakan sensor level air untuk mendeteksi ketinggian air yang kemudian datanya akan dikirim ke mikrokontroler dan diteruskan melalui transmisi Gelombang Radio RFM12B ke mikrokontroler  yang  terhubung dengan PC.
Pada PC akan muncul tampilan ketinggian air. RFM12B sebagai pemancar dan penerima sinyal, Mikrokontroller Atmega8535 sebagai kontroller sistem dan PC untuk monitoring level air. Setelah dilakukan pengujian secara keseluruhan, sistem ini telah menunjukan hasil yang baik dengan akurasi 100%.

Kata Kunci :Sensor Level Air , Mikrokontroller, PC.
Pembimbing 1 : H. Nasrul Nawi, ST.,M.Kom
Pembimbing 2 :Ihsan Lumasa Rimra, SST,MSc
Tahun Pembuatan :2014