Guest

Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL

Abstrak | Full Paper
RANCANG BANGUN PENDETEKSI WARNA MENGGUNAKAN SCADA BERBASIS PLC
Mita Yolanda
Kegiatan memanen untuk buah apel pada perkebunan dilakukan ketika buah dianggap sudah matang. Setelah dilakukan kegiatan memanen maka buah yang telah dipanen akan memasuki tahap pemisahan. Untuk itu telah dirancang sebuah alat yang dapat membedakan dan kemudian memisahkan buah. Pemisahan buah ini dilakukan berdasarkan warnanya. Alat ini mampu memisahkan 3 warna yang telah ditentukan yaitu merah, kuning dan hijau. Dalam membedakan warna digunakan sensor warna TCS230. Output sensor ini berupa data RGB dengan bantuan mikrokontroler arduino, dan data tersebut dikirim ke PLC berupa data digital. InfoU sebagai HMI Scada dan selektor pemisah ini digunakan sebuah motor DC 5,9 Volt. Data RGB yang didapat berupa range yaitu untuk buah apel merah ((100 >= Red <= 150) (210 >= Green <= 290) (155 >= Blue <= 210)), buah apel kuning berkisar ((30 >= Red <= 70) (30 >= Green <= 80) (60 >= Blue <=
100)), dan untuk apel hijau ((80 >= Red <= 130) (75 >= Green <= 110) (115 >= Blue <= 160)).

Kata Kunci :Sensor TCS230, Mikrokontroler Arduino, Komunikasi Scada Dengan PLC
Pembimbing 1 :Zulharbi, ST.,MT
Pembimbing 2 :Hendrick, ST.,MT
Tahun Pembuatan :2013