Selamat Datang di TUGAS AKHIR DIGITAL
Abstrak | Full Paper |
SISTEM PENGINDERAAN DAN KONTROL JARAK JAUH KELEMBAPAN TANAH PADA RUMAH KACA BERBASIS DATA FLOW PROGRAMING Borisman Fatiyas |
Greenhouse (rumah kaca) mulanya ada di Belanda. Sekarang rumah kaca telah banyak ditemukan di Indonesia. Sebagai contoh rumah kaca yang terdapat di Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh. Rumah kaca di Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh memiliki 2 jenis metode penyiraman,yaitu sistim aliran dan irigasi tetes.Karena faktor keterbatasan waktu dan masih menggunakan sistim manual dalam melakukan penyiraman pada tanaman rumah kaca,hal ini menyebabkan semua proses terhadap tanaman yang ada di rumah kaca tidak terpenuhi dengan baik.Tidak hanya hal itu terkadang pemilik rumah kaca pada umumnya tidak mengetahui mengenai kelembapan tanah yang optimal di butuhkan oleh tanaman. Dengan menggunakan metode remote sensing, maka permasalahan tersebut dapat di atasi dengan baik. LabVIEW sebagai software pemograman dirancang untuk melakukan pengontrolan penyiraman, monitoring kelembapan tanah menggunakan web publishing tool,serta push button untuk kontrol penyiraman jarak jauh.Sistim alat ini menggunakan mikrokontroller arduino dan modul bluetooth blue smirf modem. Kata Kunci :Green House, LabVIEW, Web Publishing tool, Bluesmirf Modem Pembimbing 1 :HENDRICK,ST., MT Pembimbing 2 :Nadia Alfitri, S.T., M.T. Tahun Pembuatan :2015 |